expr:class='"loading" + data:blog.mobileClass'>

Kamis, 06 Januari 2011

BI Rate Akan Ditahan Meski Inflasi Melonjak

sumber : http://wartakota.co.id/detil/berita/35980/BI

Jakarta, Warta Kota


 Meski Badan Pusat Statistik (BPS) di Jakarta, Senin (3/1/2011), mengumumkan tingkat inflasi Desember 2010 mencapai 0,92% dan total inflasi sepanjang 2010 6,96% namun Bank Indonesia (BI) diperkirakan masih akan mempertahankan suku bunga acuan atau BI rate pada level 6,5 persen.

"Masih dini bagi BI ubah atau menaikkan BI rate karena coor inflasi (inflasi inti) masih di 4,28 persen dan masih lumayan terhadap BI rate sekarang," kata Ekonom Danareksa Institute Purbaya Yudhi Sadewa kepada Tribunnews.com, Senin (03/01), sore.

Dikatakan kenaikan harga terutama bahan pangan disebabkan tekanan suplai bukan pada sisi permintaan. "Maka kenaikan BI rate tidak ada gunanya tekan inflasi," papar dia.

Menurut Purbaya beda ceritanya kalau inflasi terjadi akibat sisi permintaah yang tinggi. Jika itu terjadi maka bank sentral bisa menaikkan BI rate. "Tujuannya untuk menurunkan permintaan," papar Purbaya.
Dalam jangka Purbaya memperkirakan BI hanya akan memberi sinyal ke pasar. "Berupa kekhawatiran akan tingkat inflasi," kata Purbaya.

BI dijadwalkan akan mengumumkan BI rate Rabu 5 Januari 2011 di gedung BI Jakarta. Jika BI rate benar-benar masih akan ditahan di level 6,5 persen Januari 2011 ini maka ini untuk 18 kalinya dalam 18 bulan terakhir BI rate ditahan pada level tersebut.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

..WeLCome to My Space..

I want to wholeheartedly and sincerely in the acceptance of giving .. to provide the best for all people including those who hate me .. to respond to live wisely .. I started here ..